Jelaskan tentang :
1. SIA (Sistem Informasi Akutansi)
2. SIM (Sistem Informasi Manajemen)
3. DSS (Decision Support System)
4. OA (Outomatic Office)
5. ES (Expert system)
Jawab :
1. SIA (Sistem Informasi Akuntansi) adalah suatu sistem yang digunakan untuk memproses data dan Transaksi guna menyediakan informasi yang diperlukan bagi User untuk merencanakan, mengendalikan dan mengoperasikan Bisnis.
2. SIM (Sistem Informasi Manajemen) adalah sistem informasi yang digunakan untuk menyajikan suatu informasi yang digunakan untuk mendukung operasi manajemen dan pengambilan keputusan dalam suatu organisasi.
3. DSS (Decision Support System) adalah, sistem pendukung/penunjang keputusan yang menggunakan sistem informasi bebasis komputer yang menggabungkan model dan data guna menyelesaikan masalah semiterstruktur dan beberapa masalah takterstruktur dengan keterlibatan penggunasecara luas.
4. OA (Outomatic Office) atau Otomatisasai perkantoran adalah semua system informasi formal dan informal terutama yang berkaitan dengan komunikasi informasi kepada dan dari orang yang berbeda di dalam maupun di luar perusahaan. Dengan kata lain otomatisasi perkantoran merupakan sebuah rencana untuk menggabungkan teknologi tinggi melalui perbaikan proses pelaksanaan pekerjaan. Beberapa system otomatisasi perkantoran secara formal dan didokumentasikan dengan suatu prosedur tertulis. System formal ini diterapkan di seluruh perusahaan untuk memenuhi kebutuhan organisasi, mirip dengan sistem informasi manajemen. Namun sebagian besar system otomatisasi perkantoran tidak direncanakan atau diuraikan secara tertulis. System-sistem informal ini diterapkan saat diperlukan oleh perorangan untuk memenuhi keperluaannya sendiri. Dan otomatisasi perkantoran dimaksudkan untuk memudahkan segala jenis komunikasi baik secara lisan maupun secra tertulis.
5. ES (Expert system) adalah suatu sistem yang menggunakan pengetahuan manusia (human knowledge) yang dimasukkan ke dalam computer guna untuk memecahkan suatu masalah yang umumnya memerlukan keahlian seorang pakar/expert. Atau dapat juga dikatakan, sebuah program komputer yang menggunakan pengetahuan dan teknik inferensi (pengambilan kesimpulan) untuk memecahkan persoalan seperti yang dilakukan oleh seorang pakar.
Jelaskan apa saja kegiatan dari Sistem Informasi Manajemen untuk fungsi-fungsi :
1. Fungsi Keuangan
2. Fungsi SDM
3. Fungsi Jasa Informasi
4. Manufaktur
5. Pemasaran
Jawab :
1. Fungsi Keuangan :
* Memelihara catatan sistematis: transaksi bisnis dengan benar akan dicatat, diklasifikasikan dalam rekening yang sesuai dan dirangkum dalam laporan pendapatan laporan keuangan dan neraca.
* Mengkomunikasikan hasil keuangan: Akuntansi digunakan untuk mengkomunikasikan informasi keuangan sehubungan dengan laba bersih (atau rugi), aset, kewajiban dll, kepada pihak yang berkepentingan.
* Memenuhi kebutuhan hukum: Ketentuan-ketentuan berbagai hukum seperti Undang-Undang Perusahaan, Pajak Penghasilan dan Pajak Penjualan. Penyerahan berbagai pernyataan, yaitu, rekening tahunan, pajak penghasilan untuk tujuan pajak penjualan dan sebagainya.
* Melindungi aset bisnis: Akuntansi memelihara catatan yang tepat dari berbagai aset dan dengan demikian memungkinkan manajemen untuk melakukan kontrol secara tepat.
* Pengambilan keputusan: Akuntansi menyediakan pengguna data yang relevan untuk memungkinkan mereka membuat keputusan yang tepat sehubungan dengan investasi dalam modal perusahaan bisnis atau untuk memasok barang di kredit atau meminjamkan uang dll.
* Evaluasi: hasil operasi Menilai (laba atau rugi) sehubungan dengan tujuan yang telah ditentukan sebelumnya.
* Pengendalian: Untuk mengidentifikasi kelemahan sistem operasional dan meninjau langkah yang diambil untuk memeriksa kelemahan tersebut.
2. Fungsi SDM :
Sebagai pemikir, perancang dan pelaksana dalam mengerjakan semua pekerjaan Sistem Informasi Manajemen. Walaupun dalam pelaksanaannya menggunakan mesin atau alat-alat bantu lainnya.
3. Fungsi Jasa Informasi :
Memudahkan orang untuk mengakses informasi tanpa mengharuskan adanya perantara sistem informasi.
Menyediakan informasi yang dipergunakan di dalam perhitungan harga pokok jasa, produk, dan tujuan lain yang diinginkan manajemen.
Menyediakan informasi yang dipergunakan dalam perencanaan, pengendalian, pengevaluasian, dan perbaikan berkelanjutan.
Meningkatkan aksesibilitas data yang tersaji secara tepat waktu dan akurat bagi para pemakai, Mengidentifikasi kebutuhan-kebutuhan akan keterampilan pendukung sistem informasi.
Memperbaiki produktivitas
Memudahkan untuk mengolah transaksi-transaksi,
4. Manufaktur :
Untuk memudahkan dalam proses produksi.
Untuk menjamin kualitas dari produksi
5. Pemasaran :
Mencari konsumen atau penguna jasa
Mempromosikan barang/jasa yang kita pasarkan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar